PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT:
PENDAMPINGAN KEGIATAN SAPA ANAK KOS DI LINGKUNGAN KAMPUNG KEPUH BALAPAN – KELURAHAN KLITREN –
KEMANTREN GONDOKUSUMAN – KOTA YOGYAKARTA
Pengabdian kepada masyarakat merupakan salah satu kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi yang menjadi tanggung jawab semua civitas akademika termasuk program studi Magister Manajemen Pendidikan Tinggi – Sekolah Pascasarjana – Universitas Gadjah Mada. Kegiatan yang dilaksanakan saat ini adalah merupakan kegiatan yang diinisiasi oleh Satuan Polisi Pamong Praja – Pemerintah Kota Yogyakarta dan bekerjasama dengan Kemantren Gondokusuman, Kelurahan Klitren serta Kampung Kepuh Balapan yang menyasar anak-anak kos di wilayah kampung tersebut. Kegiatan ini dikenal sebagai SAPA ANAK KOS merupakan salah satu kegiatan Rembug Panca Tertib Usaha (Pondokan) serta dilakukan secara regular minimal sekali dalam satu tahun.
Pelaksana kegiatan ini adalah Pemerintah Kota Yogyakarta yang diwakili oleh SATPOL PP Seksi Pembinaan Potensi Masyarakat dan Tim Penggerak PKK Kota Yogyakarta terutama Kelompok Kerja (POKJA) I dan III serta bapak Lurah Kelurahan Klitren beserta staf, Ketua Kampung Kepuh Balapan beserta ketua RW dan ketua RT di kampung tersebut. Kampung Kepuh Balapan – Kelurahan Klitren memiliki wilayah 6 RW merupakan fokus dilakukan kegiatan ini.
Peran program studi Magister Manajemen Pendidikan Tinggi – Sekolah Pascasarjana UGM adalah melakukan inventarisasi permasalahan yang ada selama kegiatan tersebut maupun mengumpulkan data-data dari anak kos, pemilik kos serta pemangku kepentingan kegiatan SAPA ANAK KOS ini. Hasil pengamatan lapangan ini akan disajikan dalam tulisan ilmiah agar bisa memberikan nilai lebih dan bisa dilakukan replikasi di wilayah lain
Waktu pelaksanaan kegiatan ini adalah hari Rabu tanggal 12 Juli 2023 dimulai jam 19.30 WIB sampai selesai (sekitar jam 22.30 WIB). Lokasi pelaksanaan ada di wilayah kampung Kepuh Balapan – Kelurahan Klitren – Kemantren Gondokusuman – Kota Yogyakarta yang terdiri dari 6 RW ( RW 11, 12, 13, 14, 15, dan 16)
Acara ini dipimpin oleh Kepala Seksi Pembinaan Potensi Masyarakat – Satuan Polisi Pamong Praja serta dikoordinasi Bapak Zaidir, ST, MSc (Ketua Panca Tertib – Kampung Kepuh Balapan) serta dihadiri Ketua POKJA I dan III Tim Penggerak PKK Kota Yogyakarta, Lurah Klitren, Ketua PKK Kelurahan Klitren, Ketua Kampung Kepuh Balapan, Ketua RW dan RT, staf pendukung SATPOL PP Kemantren Gondokusuman dan kelurahan Klitren, serta Kaprodi, 2 mahasiswa dan 1 tendik prodi MMPT.
Rangkaian acara yang dilaksanakan adalah sebagai berikut:
Jam 19.30 – 20.00 Pengantar dan Penjelasan Kegiatan SAPA ANAK KOS
Pembagian kelompok pelaksana (3 kelompok yang akan mengunjungi
3-4 lokasi pondokan di 2 RW.
Jam 20.00 – 20.15 Perjalanan menuju lokasi kos di 6 RW
Jam 20.15 – 21.30 Pelaksanaan SAPA ANAK KOS oleh tim/kelompok
Jam 21.30 – 21.45 Warp-up hasil kegiatan dari setiap kelompok
Jam 21.45 – 22.15 Presentasi hasil kegiatan dari setiap kelompok serta diskusi
Jam 22.20 Penutupan kegiatan dan foto bersama
Pengabdian Kepada Masyarakat merupakan salah satu usaha UGM untuk mendukung SDGs nomor 4
Penulis : Berlian Belasuni
Foto : Dok. Prodi MMPT SPs UGM